Tanjungbalai (Pewarta.co)-Sambut Bulan Suci Ramadhan 1441 Hijriah, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tanjungbalai menggelar bakti sosial.
Bakti sosial yang dilaksanakan unsur Forkopimda di mesjid-mesjid Tanjungbalai itu juga diikuti oleh tokoh lintas agama di Kota Kerang tersebut.
“Pada kesempatan tersebut, kita bersama Wali Kota Tanjungbalai menyerahkan bantuan berupa alat cuci tangan sebanyak 195 unit untuk mesjid-mesjid se kota Tanjungbalai yang akan diserahkan kepada Badan Kenaziran Mesjid (BKM) kota Tanjungbalai,” ujar Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH, Rabu, (22/4/2020).
Lebih lanjut dijelaskan Kapolres, selain ia dan Wali Kota Tanjungbalai, kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 0208/AS Letkol Inf Sri Marantika Beruh, S.Sos, Danlanal Tanjungbalai Letkol Laut (P) Dafris, Sekda Pemko Tanjungbalai Yusmada Siahaan, Wakapolres Tanjungbalai Kompol H Jumanto, Kabag Ops Kompol Ridwan dan para perwira TNI/Polri serta 150 orang peserta bakti sosial.
“Sedangkan kegiatan tersebut dilaksanakan di enam mesjid satu di antaranya ialah Mesjid Raya Sultan Ahmadsyah, Jalan Masjid kecamatan Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai,” jelas mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan ini. (rks)