Padangsidimpuan (Pewarta.co) – Sosialisasi Kamtibmas yang dilaksanakan Kepala desa Pudun Julu Ginda Harahap yang berlangsung di Aula kantor kepala Desa Pudun Julu Kecamatan Psp Batunadua, kota Padangsidimpuan. Sabtu (7/12/2019) mendapat sambutan dari warga dan dihadiri para undangan diantaranya Camat Batunadua, mewakili Kasatpol PP Ahyar R. Siregar, SH, Kepala Desa Pudun Julu Ginda Harahap, Kasat Binmas Polres Padangsidimpuan Iptu Sulhan arifin Siregar SH, Personil Bripka Taufik Hidayah Harahap, Bhabinkamtibmas serta perangkat desa, tokoh agama dan masyarakat Pudun.
Dalam sambutan Kepala desa Ginda Harahap, mengatakan tujuan mengadakan sosialisasi Ketenteraman dan Ketertiban Masyarakat desa Pudun julu dengan sosialisasi ini untuk mengajak seluruh komponen masyarakat, serta para perangkat desa.
“Bersama-sama kita menjaga ketertiban di desa yang kita cintai ini, khususnya Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua dan khususnya Kota Padangsidimpuan,” ungkapnya.
Kapolres Padangsidimpuan AKBP Hilman Wijaya S.IK.M.H yang di sampai Kasat Binmas Iptu Sulhan Arifin Siregar SH mengajak semua lapisan masyarakat desa Pudun Julu untuk menjaga Keamanan dan ketertiban karena masyarakat adalah suatu kondisi dinamis dan masyarakat sebagai salah satu prasyarat terselenggaranya proses pembangunan nasional dalam rangka tercapainnya tujuan nasional yang ditandai oleh terjaminnya keamanan, ketertiban dan tegaknya hukum, serta terbinanya ketentraman yang mengandung kemampuan membina serta mengembangkan potensi dan kekuatan masyarakat dalam menangkal, mencegah, dan menanggulangi segala bentuk pelanggaran hukum dan bentuk-bentuk gangguan lainnya yang dapat meresahkan masyarakat.
Kasat juga mengajak semua lapisan masyarakat untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif sehingga masyarakat Pudun julu dapat beraktivitas dengan normal tanpa ada gangguan sedikit pun karena Kamtibmas merupakan salah satu yang sangat penting di dalam masyarakat.
“Dengan terselenggaranya kamtibmas kita dapat beraktivitas harian dengan rasa aman dan nyaman, oleh sebab itu kami ingin mengajak pemuda desa pudun julu untuk dapat bekerjasama dengan Polisi mewujudkan hal tersebut,”ujar Kasat Binmas.
Kasat Binmas juga memberikan himbauan agar Masyarakat tidak mudah terpengaruh serta bijak dalam menerima suatu berita agar tidak menjadi hoaks.
Iptu Sulhan Arifin Siregar megatakan jika ada permasalahan yang terjadi antara masyarakat agar segera melapor kepada kepolisian sehinga masalah tersebut dapat diselesaikan secara cepat.
“Saya berharap jika ada permasalahan yang berada di pemuda ini agar segera dilaporkan kepada pihak kepolisian sehingga dapat diselesaikan dengan cepat dan sehingga nantinya tidak berujung pada gangguan Kamtibmas,” ujarnya. (Rts/red)