Medan (pewarta.co) – Patut di contoh, tanpa adanya kepentingan politik di tahun ini, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH gelar Jumat Barokah kepada masyarakat miskin yang ada di seputaran Kecamatan Medan Area.
Di kawasan padat penduduk itu, Chairum Lubis membagikan bingkisan dan bantuan dana kepada masyarakat yang ada disitu. Sehingga kegiatan menjadi berkah.
“Sangat membantu untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu yang ada di kecamatan Medan Area ini, ” ucap warga Jalan AR Hakim Medan Ali kepada wartawan, Jumat (1/3/2019).
Dia mengaku kenal baik dengan bang Chairum Lubis yang sangat peduli melihat kehidupan masyarkat kurang mampu yang ada di Kecamatan Medan Area ini. “Tanpa diminta pun, Chairum Lubis yang merupakan Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Tegal Sari I Kecamatan Medan Area pasti menolong orang yang sulit mendapatkan kehidupan yang layak tersebut. ” ujarnya.
Karena itu, kegiatan yang dilakukan ini harus rutin untuk meringankan beban masyarakat yang ada di Kota Medan. “Saya doakan Pemred Pewarta.co Chairum Lubis sukses dalam karirnya sebagai wartawan profesional untuk memberikan edukasi kepada masyarakat di Kota Medan, ” tambahnya.
Sementara itu, Chairum Lubis mengaku bangga bisa membantu masyarakat miskin yang ada di Kecamatan Medan Area. “Saya ikhlas memberikan bantuan ini untuk meringankan beban hidup masyarakat kurang mampu di Kecamatan Medan Area, ” terangnya.
Wakil Ketua Serikat Media Ciber Sumatera Utara (SMSI) Sumut didampingi Wapemred Pewarta.co Wiku Sapta menjelaskan, bingkisan dan bantuan dana itu sebanyak 200 makanan ringan dan uang untuk membeli kebutuhan keluarganya. “Kegiatan ini akan rutin dilakukan untuk berbagi rezeki bersama masyarkat Kota Medan, ” tandas pria yang suka membantu masyarakat kurang mampu ini. (red)