Medan (Pewarta.co) – Hujan deras yang tak henti pada Jumat sore hingga Sabtu pagi membuat banjir di Kota Medan dan sekitarnya. Bahkan, 1 desa yang berada di Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang yakni, Desa Patumbak Kampung mengalami banjir, sehingga sekitar 500 unit rumah penduduk pun tergenang air, Sabtu (19/11/2022).
Mendapat laporan banjir dari Bhabinkantibmas Desa Patumbak Kampung, Aiptu B Tambunan, Kapolsek Patumbak Kompol Faidir bersama 3 pilar langsung terjun ke lokasi banjir sekaligus meninjau 500 unit rumah warga terdampak banjir.
Saat berada dilokasi, bersama 3 pilar, Kompol Faidir langsung mendatangi rumah – rumah warga yang tergenang air. Bahkan, Kompol Faidir pun ikut membantu warga dengan membuat tanggul dari tanah di depan pintu masuk rumah warga, bahkan ikut menguras genangan air di rumah warga akibat banjir menggunakan serokan dan ember serta alat alat seadanya.
Untuk mengantisipasi banjir susulan dan mempermudah bantuan ke warga yang terdampak banjir, Kompol Faidir bersama 3 pilar pun mendirikan Posko Penanganan Banjir di depan Amplas Ware House, Jalan.Pertahanan, Desa Patumbak Kampung, Kecamatan Patumbak, serta menyiapkan tenaga medis bahkan satu unit Perahu Karet guna diperlukan untuk mempermudah evakuasi warga.
Dari pantauan hingga siang tadi, debit air yang menggenangi lokasi tersebut masih setinggi lutut orang dewasa. Walau dalam kondisi banjir, warga setempat masih bisa beraktifitas.
Kompol Faidir mengatakan, Posko Penanganan Banjir didirikan guna mengantisipasi hal – hal yang tidak kita inginkan. “Alhamdulillah, situasi masih terkendali dan genangan air pun berangsur – angsur mulai surut dan mudah-mudahan tidak terjadi hujan deras lagi seperti kemarin,” ujarnya. (Sandy)