Tanjungbalai (pewarta.co) – Personel TNI/Polri dan Pemko Tanjungbalai kembali melaksanakan patroli gabungan Operasi Yustisi dan Razia Tempat Hiburan Malam (THM), Selasa (13/7/2021) malam.
Adapun sasaran lokasinya masyarakat pengguna Jalan di Jalan Jend Sudirman Bundaran Kantor PLN Kota Tanjungbalai, Rumah makan AJK Jalan Jend. Sudirman Km. 2 Kota Tanjungbalai, Hotel Tresya Kota Tanjungbalai (tidak ada kegiatan), dan Hotel Suranta Permai Kota Tanjungbalai (tidak ada kegiatan).
Dalam gua itu petugas gabungan memberikan imbauan pendisiplinan adaptasi kebiasaan baru di tengah masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 serta menindak yang melanggar prokes.
Giat dipimpin Pawas AKP Rapi Pinakri (Kasat Reskrim Polres Tanjungbalai), didampingi dan diikuti Padal I Iptu R Saragih (Kanit Res Sek TBS), personel Polres Tanjungbalai 11 orang, TNI AD 1 orang, Satpol PP 5 orang, dan Damkar 2 orang.
Sebelumnya digelar apel yang dipimpin Pawas AKP Rapi Pinakri (Kasat Reskrim Polres Tanjungbalai), mewakili Kapolres Tanjungbalai AKBP Triady.
Dalam arahannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada personel TNI/Polri dan jajaran Pemko Tanjungbalai yang sudah hadir malam ini untuk melaksanakan Operasi Yustisi dan Razia THM.
Pelaksanaan Operasi Yustisi ini dengan sasaran pengguna jalan yang tidak mematuhi protokol kesehatan. Mereka kita imbau pengguna jalan agar taat terhadap protokol kesehatan guna memutus penyebaran Covid 19 di Wilayah Kota Tanjungbalai.
Selanjutnya kita melaksanakan patroli di tempat hiburan malam dan pada saat giat nantinya agar, selalu menerapkan 3S (Senyum, Sapa, Salam) serta tidak arogan dan tetap semangat dalam melaksanakan Operasi Yustisi.
Selain itu tetap menerapkan 5 M (menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas) kepada masyarakat di Kota Tanjungbalai.
“Semoga kesadaran masyarakat Kota Tanjungbalai untuk mematuhi Prokes senantiasa meningkat guna dapat mengurangi penyebaran dan peningkatan data kasus penularan Covid 19 di Kota Tanjungbalai,” terangnya. (red)